Mewujudkan peserta didik yang unggul dalam Prestasi dan Iman yang mantap
Data Sekolah
Galery
Tugas TIK Kelas XI
ORGANISASI MAN 2 PEKALONGAN
KeGiatan Documentasi Sekolah
OPINI UN
Senin, 17 Januari 2011

OPINI UN

Widodo (XII S3)
Kami mewakili siswa/siswi kelas XII S3 bahwa ujian nasional tetap diadakan tetapi ujian nasional tidak sebagai acuan kelulusan. Masih ada ujian-ujian madrasah, atau sebaliknya ujian nasional ditiadakan atau ditolak sebagaimana keputusan dari MK (mahkama konstitusi) bapak Mahmud MD.
Lailatul Muna & Faila Sufa
UN tahun ini tidak hanya ditentukan kelulusan dari pemerintah, tapi dari pihak sekolah juga. Itu membuat para siswa cukup lega dan terbantu.
Menurut kami UN tahun 2010/2011 ini insya Allah akan jauh lebih mudah. Namun untuk persiapanya sendiri kurang. Lebih terkesan santai baik dari siswa maupun gurunya. Itu terbukti dengan diadakanya jam tambahan yang hanya 3x seminggu.
Fajriyatul Muna (XII A3)
UN tahun ini pasti SUKSES. Walaupun sedikit “mumet” alias pusing. Tapi buat kami XII A3 kita pasti bisa yang penting SEMANGAT terus tak kenal pegal. Okey........
Ulphi Charming (XII A2)
Menurut saya UN tahun ini lebih menguntungkan bagi siswa karena kelulusan tidak hanya ditentukan dari 4 hari dalam Ujian Nasional.
Rosyidah Hastuti (XII S1)
Pendapat saya tentang ujian nasional ini sangat menegangkan dan menyedihkan bagi kelas II. Maka kita harus belajar dan berdo’a setiap malam dan minta doa restu kedua orang tua, dan kepada guru. Agar kita berhasil LULUS 100% . kami minta do’anya kepada bapak/ibu guru, agar kami berhasil dengan baik dan jujur. Hiduuuuuup.........MAN 2 pekalongan!.
Slamet Supriyanto (XII S Ket)
Menurut saya agar semua LULUS belajar harus ditingkatkan lagi seperti belajar kelompok dan sering menggadakan pengajian seperti istighosah. Semoga LULUS 100% dengan cara ini. Amin...............
Khusnia Zulfatul Jannah (XII A Ket)
Menurut saya UN tahun 2010/2011 ini masih sulit untuk dipahami karena keterlambatan informasi tentang perubahan pelaksanaan Un. Jadi siswa sulit untuk memprediksikan nilai yang dicapai dan mempersulit belajar siswa dalam menghadapi UN. Oleh karena itu kita butuh motivasi yang dapat memberikan dukungan kepada kita. CayoooO..... !!
Windi P. (XII S Ket)
UN merupakan titik akhir dari perjuangan seorang siswa. Untuk menghadapi rintangan tersebut yakinlah bahwa kita bisa dan tak lupa tetap berusaha+ berdoa.
Era Rahmawati (XII S4)
Semoga ditahun 2010/2011 ini kelas XII baik IPA maupun IPS dapat LULUS 100& dengan nilai yang memuaskan dan bisa melanjutkan kejenjang lebih tinggi lagi. OPTIMIS!! Kita pasti LULUS...
Hilly Silvia (XII S2)
Kami kelas XII sudah mulai mempersiapkan UN dengan matang. Upaya kami antara lain berusaha belajar dengan keras, berdoa, mengadakan belajar kelompok,dll. Kami memohon doa, dukungan dan motivasi kepada segenap masyarakat indonesia khususnya kedua orang tua, keluarga, guru, dan teman-teman semua supaya kami semua LULUS denagan nilai yang baik. Amin ya robbal alamin.....


Label:

posted by MAN 2 PEKALONGAN @ 00.12  
0 Comments:

Posting Komentar

<< Home
 
About Me

Name: MAN 2 PEKALONGAN
Home: Pekalongan, Jawa Tengah, Indonesia
About Me: Sekolah MAN 2 Pekalongan
See my complete profile
Drama Of Indonesia
GAmbar Jurnalis
Foto-Foto
Jurnalis Karisma
Dinas keluar
Copyright 2010 Mas Edy Web Blog